Selasa, 27 Februari 2018, kami mengikuti penampilan yang diselenggarakan oleh Mitsubishi dalam rangka launching produk truk Fuso. Penampilan kali ini diadakan di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta Selatan. Kami tampil 2 kali dengan lagu pertama 4×4 dan Pesta. Field Commander kami, Saraswati Vradisca, memimpin pembawaan lagu Indonesia Raya di hadapan semua peserta acara. Komposisi pemain untuk penampilan kali ini adalah 2 trumpet, 1 mellophone, 2 baritone, 1 tuba, 1 snare drum, 1 quint tom, 1 bass drum, 1 marching cymbal, dan 2 color guard. MBUI dengan bangga membuka launching produk untuk Mitsubishi.
-Diva